Debit Air Desa Durenombo Kecamatan Subah Berkurang, Polres Salurkan Mesin Pompa

    Debit Air Desa Durenombo Kecamatan Subah Berkurang, Polres Salurkan Mesin Pompa

    Batang - Akibat kemarau panjang 1.080 jiwa warga Desa Durenombo Kecamatan Subah mengalami kesulitan mendapatkan air bersih. Sumber air mengering, sehingga selama beberapa pekan, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari hanya mengandalkan pasokan air dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan instansi terkait lainnya

    Melihat dampak fenomena El Nino yang meluas hingga desa tersebut, Polres Batang  menyalurkan bantuan berupa satu unit toren dan mesin pompa air, sebagai realisasi dari program Kapolri, dalam mengatasi dampak kekeringan berkepanjangan.
    Kapolres Batang AKBP Saufi Salamun menyampaikan, fasilitas penunjang sumur telah terbangun, namun yang menjadi permasalahan adalah debit air yang kian berkurang selama kemarau, sementara kebutuhan warga terus bertambah

    Ada 350 kepala keluarga atau 1.080 jiwa yang membutuhkan air bersih dengan kapasitas yang lebih besar, ” katanya, usai menyerahkan bantuan secara simbolis, kepada Kepala Desa Durenombo H. Sireng, di Dukuh Durensari, Desa Durenombo, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, Jumat (8/9/2023)

    Ia mengakui, di Kabupaten Batang memang belum ada wilayah yang mengalami kekeringan ekstrem. Namun selama kemarau, pihaknya telah menyuplai air bersih ke wilayah rawan kekeringan di Desa Wonokerto Bandar sebanyak dua tangki. 
    “Kami tetap berkoordinasi dengan Pemda setempat, untuk memantau daerah mana saja yang mengalami kekeringan ekstrem, ” tegasnya.
    Sementara itu, Kepala Desa Durenombo, H. Sireng segera menggerakkan warga untuk mengambil dari sumber mata air Hutan Babadan sejauh 2 kilometer

    Sumber tersebut nantinya bisa mencukupi kebutuhan air bersih bagi 350 kepala keluarga dengan kapasitas 5 ribu liter, ” terangnya.
    Untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari selama kemarau, warga Desa Durenombo mencukupinya dari bantuan BPBD dan instansi lainnya, sebanyak 5 tangki. 

    AdamBatang 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Pemkab Batang Miliki Cadangan Tiga Lumbung...

    Artikel Berikutnya

    Pilketos Bernuansa Pemilu, Ajarkan Anak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Pesan Babinsa Koramil 08/Karanganyar Saat Hadiri Pelantikan Sekdes dan Kadus di Desa Undaan Kidul
    Kunjungan Tim Wasev Pusterad Mabesad pada Program TMMD Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat di Kampung Saporkren, Distrik Waigeo Selatan
    MURI Anugerahkan Tiga (3) Sekaligus Penghargaan Untuk Assessment Center Polri
    Paslon No 2 Faiz dan Suyono Menggelar Kegiatan Sosial Bagikan Minyak Sayur dan Susu Kotak 
    Luar Biasa Pengusaha Sukses Yang Juga Sekretaris Pemuda Pancasila Batang, Secara Resmi Mendeklarasikan Dukungannya Kepada Bakal Bupati Batang nomer urut 2 FAIZ SUYONO
    Paslon No 2 Faiz dan Suyono Menggelar Kegiatan Sosial Bagikan Minyak Sayur dan Susu Kotak 
    Berikut Ini Figur Asli Putra Daerah Yang Pernah Menjabat Wakil Bupati, Mencalonkan Kembali Di Pilkada Batang Dengan Nomer Urut 2 
    Reorganisasi Pengurus KTNA, Plt Dispaperta Batang Minta Pecahkan Persoalan Pertanian
    BTP Batang Lakukan Gebrakan Dengan Gratiskan Sewa Tempat Untuk Event
    Sangat Miris Sekali Ratusan Baliho Paslon Nomer Urut 2 FAIZ SUYONO Cabup dan Cawabup Batang Dirusak, Oleh Oknum Yang Tidak Bertanggung JAWAB !!! 
    Luar Biasa Pengusaha Sukses Yang Juga Sekretaris Pemuda Pancasila Batang, Secara Resmi Mendeklarasikan Dukungannya Kepada Bakal Bupati Batang nomer urut 2 FAIZ SUYONO
    Berikut Ini Figur Asli Putra Daerah Yang Pernah Menjabat Wakil Bupati, Mencalonkan Kembali Di Pilkada Batang Dengan Nomer Urut 2 
    Paslon No 2 Faiz dan Suyono Menggelar Kegiatan Sosial Bagikan Minyak Sayur dan Susu Kotak 
    Satgas COVID-19 Batang Optimalkan Ops Yustisi dan Bagi Masker Antisipasi Sebaran Omicron
    Yih Quan Footwear Mulai Sedot 250 Tenaga Lokal Sekitar KIT Batang
    Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXIV Kodim 0736/Batang Sambangi Panti Asuhan
    Mbah Urip Siap Perjuangkan Keluhan Nelayan Kecil
    KJK  Hadir Dalam Kegiatan Deklarasi Pemilu Damai 2024, Dipendopo Kabupaten Batang 
    Program Makan Siang dan Susu Gratis Prabowo-Gibran Buka Kesempatan Lapangan Kerja Baru

    Ikuti Kami